PERINGATAN HARI AIR 2020 MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN

Himpunan Mahasiswa Manajemen Sumberdaya Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Jenderal Soedirman mengadakan kegiatan Peringatan Hari Air Sedunia yang jatuh pada tanggal 22 Maret 2020. Tema yang diangkat yaitu “Upaya Pengelolaan dan Penyediaan Air Demi Keberlangsungan Hidup Berkelanjutan” untuk mengajak warga Indonesia khususnya masyarakat Banyumas untuk lebih peduli terhadap pengelolaan perairan. Acara ini terdiri dari beberapa kegiatan yaitu Pembuatan Sumur Resapan dan Biopori, Restocking Ikan  dan Talkshow.

            Sumber daya air adalah sumber daya berupa air yang berguna atau potensial bagi manusia. 97% air di bumi adalah air asin, dan hanya 3% berupa air tawar yang lebih dari 2 per tiga bagiannya berada dalam bentuk es di glasier dan es kutub. Tidak hanya penting bagi manusia, air merupakan bagian yang penting bagi makhluk hidup baik hewan dan tumbuhan. Tanpa air kemungkinan tidak ada kehidupan di dunia ini karena semua makhluk hidup sangat memerlukan air untuk bertahan hidup. Air juga berperan sebagai ekologi yaitu tempat hidup dari organisme perairan. Organisme khusunya yang hidup di perairan laut dan perairan darat sangat menggantungkan hidupnya di air. Mulai dari bereproduksi, bertumbuh, mencari makan, hingga bertelur dilakukannya di dalam air.

            Rangkaian acara yang pertama yaitu Pembuatan Sumur Resapan dan Biopori dengan nama acara yaitu “Biopori with PARI“ yang terlaksana pada tanggal 7 Maret 2020 di Desa Purwojati, Kecamatan Purwojati, Kabupaten Banyumas. Tujuan dari dibuatnya lubang-lubang biopori ini adalah untuk mengurangi adanya genangan air dan meningkatkan daya resap air pada tanah. Acara yang kedua yaitu Restocking ikan dengan nama acara “Ngestok Yuk” yang terlaksana pada tanggal 14 Maret 2020 di Desa Karangnangka, Baturraden. Tepatnya di Sungai Banjaran dan penyebaran ikan dilakukan di tiga titik berbeda. Restocking ikan dilakukan dengan tujuan menambah stok jumlah ikan. Ikan yang digunakan pada restocking kali ini adalah ikan nilem karena saat ini sudah berkurangnya jumlah ikan nilem di Sungai Banjaran. Acara yang terakhir yaitu Talkshow dengan tema “Upaya Pengelolaan dan Penyediaan Air Demi Keberlangsungan Hidup Berkelanjutan” yang terlaksana pada tanggal 13 Juli 2020 melalui aplikasi Google Meet. Adapun pemateri pada Talkshow ini adalah Dr. Ir. Irawadi, CES selaku Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Banyumas dan Purwono, S.Si selaku Analisis Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup Purwokerto yang di moderatori oleh Dr. Maria Dyah Nur Meinita, S.Pi., M.Sc. Dengan harapan semoga kita semua dapat mengerti cara mengelola air dengan bijak serta tidak membuang air dengan percuma.

 
 
 

Contact us

Fakultas Perikanan & Ilmu Kelautan
Universitas Jenderal Soedirman
Jl. Dr. Soparno, Komplek GOR Soesilo Soedarman
Karangwangkal Purwokerto 53122

Telp/fax: (0281) 642360
email : fpik.unsoed@gmail.com
 

Education - This is a contributing Drupal Theme
Design by WeebPal.