WORKSHOP PENYUSUNAN KURIKULUM 2023 PROGRAM STUDI SARJANA ILMU KELAUTAN UNSOED

Proses perumusan Kurikulum 2023 PS Ilmu Kelautan

Dalam rangka pengembangan Program Studi Ilmu Kelautan Universitas Jenderal Soedirman evaluasi kurikulum menjadi penting untuk dilakukan. Tahun 2023 menjadi tahun diberlakukannya kurikulum baru melalui pengembangan kurikulum berbasis Outcome Based Education (OBE) dan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Penyusunan ini merupakan serangkaian acara yang mana tahap awal perumusan telah dilaksanakan pada tanggal 2 Februari 2023 di The Soeds Coffee Eats & Spaces, Purwokerto. 

Kegiatan ini diawali dengan perumusan visi misi program studi. Visi misi kemudian diturunkan dengan membentuk profil lulusan yang ingin diciptakan program studi guna mencetak sarjana ilmu kelautan yang unggul, kompeten dan mampu bersaing dikancah global. Tentunya dalam perumusan profil lulusan program studi yang tepat perlu memperhatikan masukan dari pihak stakeholder internal maupun eksternal. Untuk menyokong kualitas profil lulusan yang unggul, maka dirumuskanlah capaian profil lulusan, capaian pembelajaran mata kuliah dan kerangka struktur kurikulum. 

Tahap awal perumusan Kurikulum 2023 yang dilaksanakan singkat selama satu hari, diikuti secara aktif oleh pada dosen Program Studi Ilmu Kelautan. Kegiatan ini sekaligus sebagai awal dimulainya proses panjang selama enam bulan kedepan dalam menghasilkan program kurikulum baru yang dapat dijadikan sebagai langkah atau jalan bagi mahasiswa dalam meraih kesuksesan.

 
 
 

Contact us

Fakultas Perikanan & Ilmu Kelautan
Universitas Jenderal Soedirman
Jl. Dr. Soparno, Komplek GOR Soesilo Soedarman
Karangwangkal Purwokerto 53122

Telp/fax: (0281) 642360
email : fpik.unsoed@gmail.com
 

Education - This is a contributing Drupal Theme
Design by WeebPal.